Amsakar Ajak Jemaah Menyemarakkan Ramadan

0
274

Batam – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, mengajak masyarakat Kota Batam menyemarakkan Ramadan 1442 Hijriah. Caranya, dengan taat beribadah dan memanfaatkan momen Ramadan yang penuh berkah tersebut.

“Kita patut bersyukur masih diberikan kesempatan bertemu dengan Ramadan tahun ini,” ujar Amsakar saat Safari Ramadan salat Tarawih berjemaah di Masjid Sunnatul Rosul, Perumahan Taman Lestari, Kibing, Batuaji, Kamis (22/4/2021).

Ia menuturkan, Ramadan merupakan bulan yang dinanti umat Islam. Pasalnya, di Bulan Ramadan, semua pahala dilipatgandakan. Bahkan, ada satu malam lebih baik dari seribu bulan dalam Bulan Suci ini.

“Mari kita semarakkan Ramadan ini, jangan sampai terlewatkan untuk meningkatkan ketakwaan kita semua. Jika kita memahami apa yang ada di dalam Ramadan, pasti kita ingin setiap bulan itu adalah Ramadan,” ujar Amsakar.

Namun, karena dalam kondisi pandemi Covid-19, Amsakar berpesan kepada jemaah agar beribadah saat Ramadan dengan menerapkan protokol kesehatan. Ia mengingatkan agar jemaah memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

“Mari kita tingkatkan kualitas ibadah di Bulan Ramadan ini, namun jangan mengabaikan protokol kesehatan,” kata Amsakar.

Ia menilai, selama Safari Ramadan, ia melihat semua masjid sudah menerapkan protokol kesehatan. Bahkan, saf salat dibuat berjarak. “Saya senang betul, kita lihat masyarakat makin patuh protokol kesehatan ini,” ujarnya.

Di kesempatan itu, Amsakar juga menyerahkan bantuan uang sebesar Rp50 juta. Ia berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk kegiatan-kegiatan keagamaan di Masjid Sunnatul Rosul.

“Mudah-mudahan bantuan bisa dimanfaatkan untuk menyemarakkan Ramadan dan mampu menghidupkan syiar Islam,” katanya.

Hadir dalam Safari Ramadan itu, Pelaksana Harian (Plh) Sekda Batam, Yusfa Hendri, Kepala Diskominfo Batam, Azril Apriansyah, Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata, Kepala Dinas Kebakaran dan Penyelamatan, Azman, dan Asisten Administrasi Umum (Asdum) Setdako Batam, Heriman HK, dan rombongan lain dari Pemko Batam.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini