Wabup Natuna Buka Resmi Kegiatan Workshop Operator Tahap II Tahun 2020

0
393

Natuna (DKN), Wakil Bupati Natuna (Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA) membuka secara resmi kegiatan Workshop Operator DAPODIKPAUD dan DAPODIKDAS Tahap II Tahun 2020, di aula rumah makan Sisibasisir, Jalan Datuk Khayawan Mohammad Benteng, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Senin (19/10/2020).

Dalam kesempatan tersebut Bunda Ngesti panggilan akrab Sang Wakil Bupati Natuna menyampaikan, dunia pendidikan membutuhkan aparatur yang menguasai sistem operator.
“Peserta Operator dapat bersinergi terhadap pemerintah daerah dalam menyukseskan pelaksanaan pendidikan”, Tutur Sang Wakil Bupati Natuna.

Bunda Ngesti percaya kepada pelaku dunia pendidikan sudah terbiasa menghadapi hal-hal yang di luar dugaan.
“Seperti mengatasi kasus covid, bagaimana cara muridnya tetap bisa belajar meski dalam suasana pandemi”, Ujar Bunda Ngesti.

Kepada seluruh kepala sekolah, Wakil Bupati Natuna (Dra. Hj. Ngesti Yuni Suprapti, MA) menginginkan, agar bisa memberi arahan kepada setiap bawahanuntuk dapat memahami sistem operator pendidikan.
“Jika kepala sekolah pindah tugas, guru-guru lain sudah bisa memahami sistem operator,” Harap Bunda Ngesti.

Hal senada juga dikatakan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Natuna (Suherman)mengatakan, hal tersebut supaya dapat meningkatkan ilmu pengetahuan anak didik.
“Hal ini dengan tujuan mendapatkan informasi-informasi baru”, pinta Kadisdik Natuna (Suherman).

Suherman menjelaskan, lokasi tempat yang akan di selenggarakan untuk peserta Operator DAPODIKPAUD dan DAPODIKDAS Tahap II Tahun 2020 berada di Aula Sisibasisir – Ranai.
“Nanti akan dilaksanakan di Aula Rumah Makan Sisibasisir, memang sebelumnya sudah kita coba untuk memakai Hotel Natuna, namun tidak bisa karena sudah penuh jadwalnya”, Jelas Suherman.

Turut hadir dalam acara itu, kepala sekolah, pengawas Paud, seserta kegiatan, dan sejumlah tamu undangan.

Laporan : Agus Regar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini